Internet? Bisa membuat Indonesia XLangkah Lebih Maju? Benarkah?

Wah, lagi demam SEA Games nih. Ga disekolah, di rumah, hampir semua orang ngomongin SEA Games.


Kalau dipikir-pikir, SEA Games itu ga hanya sang atlet dan pelatihnya saja yang jadi tokoh utama, disamping itu supporter juga merupakan suatu hal yang penting.


Aku, sebagai orang yang punya akun di beberapa jejaring sosial, selalu ngeliat perkembangan tentang SEA Games melalui twitter, facebook, dan jejaring sosial lainnya. Di timeline selalu aja ada yang 'ribut' ngomongin SEA Games. And, you know what? Indonesia bisa menjadi bersatu karena SEA Games ini dengan dibuktikannya beberapa kali Trending Topic World Wide berasal dari Indonesia.


Menurut aku kekompakan ini bila tidak hanya diterapkan disaat-saat tertentu saja, seperti SEA Games, akan menjadi sebuah nilai plus untuk Indonesia dan membuat Indonesia XLangkah Lebih Maju dari sebelumnya.


Gini deh, kita coba analogikan kekompakan ini dengan keadaan Indonesia dalam menghadapi pengemis di jalanan. Kalau masyarakat kita kompak untuk berinfaq atau berzakat pada tempat yang seharusnya dan tidak memberikan uang pada pengemis di jalanan, pengemis itu pasti akan berkurang.


Intinya sih ada di kekompakan supaya Indonesia bisa XLangkah Lebih Maju dari sekarang, atau bahkan berlangkah-langkah lebih maju.


Ngebicarain XLangkah Lebih Maju tentang Indonesia, internet juga punya peran yang penting banget sebagai salah satu faktornya. Melalui internet, kita bisa berhubungan langsung dan mengadaptasi berbagai hal positif dari negara lain. Indonesia bisa belajar hal-hal yang baik dari negara-negara maju dan bekerja sama dengan negara berkembang lainnya dalam meningkatkan kualitas 


Yang umumnya kita tahu, banyak perubahan di Indonesia yang diadaptasi dari luar negeri. Salah satu faktornya, yaitu, internet.


Informasi apa sih yang susah banget kita dapetin dari internet? Kayanya cuma beberapa hal deh. Itupun informasi yang berhubungan dengan negara, atau sebuah organisasi. Iya, kan?


Coba kita cek deh.


Mau cari resep buat bikin soto? Ada...
Mau cari info tentang SEA Games? Ada...
Mau cari info tentang gadget yang mau dibeli? Ada...
Mau cari info provider Indonesia yang asik banget? Ada... Ga usah pake search engine, langsung aja ke sini -> XL


Itu sih cuma beberapa contoh aja yang bisa kita dapet dengan mengakses internet. Tapi kebayang ga sih kalau semua orang di Indonesia pernah dan sering buka internet buat hal-hal yang berguna? Aku yakin Indonesia akan XLangkah Lebih Maju dari sekarang.


Coba deh, siswa-siswi SD, SMP, SMA di desa A diperkenalkan dengan internet dan mengarahkan mereka ke situs-situs bermanfaat, misalnya situs pembelajaran, Indonesia bisa dapet bibit-bibit muda yang unggul yang bisa membawa nama Indonesia harum di kancah Internasional dan membuat Indonesia XLangkah Lebih Maju.


Masyarakat di desa B diperkenalkan dengan internet dan arahkan mereka pada situs-situs bermanfaat, misalnya situs-situs yang membahas olahraga, siapa tahu Indonesia mendapat atlet-atlet baru yang bisa jadi bibit-bibit buat SEA Games, Olympic Games, kejuaraan Nasional dan atau Internasional? Dan ternyata menang? Siapa yang bangga? Masyarakat Indonesia. Apa feedback buat Indonesia? Banyak banget! Selain nama harum, Indonesia juga bisa XLangkah Lebih Maju.


Nah, yang jadi permasalahannya adalah, apakah internet sudah menjangkau seluruh lapisan masyarakat? Bila sudah, apakah masyarakat sudah difasilitasi dengan internet yang memadai dan memuaskan? Apa masyarakat bisa mengakses internet dengan mudah? Provider apa yang bisa memfasilitasi dengan baik?


Coba deh, pake XL. Kalau masih belum yakin sama kualitasnya, coba buka Home Pagenya di sini -> XL . Terus cari info tentang semua produk terutama internetnya.


Dan dengan menggunakan internet, kamu telah ikut membantu Indonesia untuk XLangkah Lebih Maju :D

Diberdayakan oleh Blogger.

Buscar

 

Mengenai Saya

Foto saya
Bandung, Jawa Barat, Indonesia
Paskibra SMAN 2 Cimahi Angkatan 28! Meilka Famela Irma Marcela Mia Annisa Utami As'ad Muhammad Nashrullah Muthi Mutiara Indriani Irawan Ben Al Hur Ibnu Salim Clarania Nadhira Nurfathiya Erwina Ermawati Devane Setyo Wicaksono Aviron Azizah Fasya
GLOWaves Copyright © 2011 | Tema diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger